Foto: Putin Sambut Hangat Kedatangan Pemimpin Korut Kim di Rusia

25 April 2019 16:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Rusia Vladimir Putin bertemu dengan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un di Vladivostok, Rusia, Kamis (25/4). Foto: Alexei Nikolsky/Kremlin via REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Rusia Vladimir Putin bertemu dengan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un di Vladivostok, Rusia, Kamis (25/4). Foto: Alexei Nikolsky/Kremlin via REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un tiba di Stasiun Khasan, Rusia, Rabu (24/4) lalu. Menggunakan kereta Pemimpin Tertinggi Korea Utara Kim Jong-un menyeberang menuju Vladivostok Rusia untuk bertemu Presiden Vladimir Putin.
ADVERTISEMENT
Kim yang telah berada di Vladivostok berharap pertemuannya dengan Putin bisa membantu mencari jalan keluar persoalan nuklir di Semenanjung Korea.
Kemudian pada Kamis (25/4), Presiden Rusia Vladimir Putin menyambut kedatangan Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un di kota Vladivostok. Tak hanya Kim yang disambut, beberapa jajaran yang merupakan anggota delegasi pun tak luput dari jabat tangan Putin.
Kim dan Putin berkomitmen untuk memperkuat hubungan kedua negara. "Saya pikir pertemuan ini akan sangat bermanfaat dalam hal membangun hubungan antar dua negara, kami memiliki persahabatan dan sejarah panjang, kami akan menuju persahabatan stabil dan sehat," ucap Kim seperti dikutip dari AFP, Kamis (25/4).
Sementara itu, Putin memastikan Rusia selalu mendukung ditemukannya solusi permasalahan di Semenanjung Korea. Untuk hubungan bilateral, negaranya berkeinginan memperkuat relasi dengan Pyongyang.
ADVERTISEMENT
"Saya percaya, kunjugan Anda dapat membantu kami untuk mengerti bagaimana kalian menyelesaikan situasi di Semenanjung Korea dan yang Rusia inginkan adalah terjadinya sebuah proses yang positif," kata Putin.
Usai pertemuan, Kim dan Putin tampak menikmati jamuan yang telah disajikan bersama.
Pertemuan Kim dan Putin dihelat beberapa bulan usai KTT AS-Korut di Hanoi Vietnam gagal mencapai kesepakatan mengenai pelucutan nuklir.
Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un saat tiba di Stasiun Khasan, Rusia. Foto: Alexander Safronov via REUTERS
Presiden Rusia Vladimir Putin berjabat tangan dengan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un. Foto: Reuters/Shamil Zhumatov
Presiden Rusia Vladimir Putin berjabat tangan dengan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un. Foto: Alexander Zemlianichenko/Pool via REUTERS
Pertemuan Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un dan Presiden Rusia Vladimir Putin. Foto: Reuters
Pertemuan Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un dan Presiden Rusia Vladimir Putin. Foto: Reuters
Presiden Rusia Vladimir Putin mempersilahkan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un untuk masuk ke dalam aula. Foto: Alexander Zemlianichenko/Pool via REUTERS
Presiden Rusia Vladimir Putin berjabat tangan dengan para anggota delegasi didampingi pemimpin Korea Utara. Foto: Alexei Nikolsky/Kremlin via REUTERS
Pertemuan Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un dan Presiden Rusia Vladimir Putin. Foto: Reuters
Pertemuan Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un dan Presiden Rusia Vladimir Putin. Foto: Reuters
Presiden Rusia Vladimir Putin dan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un berjalan memasuki aula. Foto: Sergei Ilnitsky/Pool via REUTERS
Suasana pertemuan Presiden Rusia Vladimir Putin dengan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un. Foto: Alexei Nikolsky/Kremlin via REUTERS
Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un dan anggota delegasinya menghadiri pertemuan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin. Foto: Sergei Ilnitsky/Pool via REUTERS
Anggota delegasi Rusia, yang dipimpin oleh Presiden Vladimir Putin berbicara dalam pertemuan dengan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un. Foto: Alexei Nikolsky/Kremlin via REUTERS
Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un berbicara dalam pertemuan KTT dengan Presiden Rusia Vladimir Putin. Foto: Alexei Nikolsky/Kremlin via REUTERS
Presiden Rusia Vladimir Putin dan Menteri Luar Negeri Sergei Lavrov menghadiri pertemuan dengan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un. Foto: Alexei Nikolsky/Kremlin via REUTERS
Presiden Rusia Vladimir Putin dan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un menikmati jamuan bersama usai menggelar KTT. Foto: Alexei Nikolsky/Kremlin via REUTERS