Foto: Potret Pusat Karantina Suriah yang Berbatasan dengan Turki

2 Mei 2020 18:21 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aktivitas warga yang dikarantina di kota Jisr al-Shughour, Provinsi Idlib, Suriah. Foto: REUTERS / Khalil Ashawi
zoom-in-whitePerbesar
Aktivitas warga yang dikarantina di kota Jisr al-Shughour, Provinsi Idlib, Suriah. Foto: REUTERS / Khalil Ashawi
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sebuah pusat karantina didirikan di Suriah Utara yang berbatasan langsung dengan Turki. Dokter dan tim medis mengecek dan mengkarantina setiap orang yang kembali dari Turki untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona.
ADVERTISEMENT
Pusat karantina tersebut didirikan bulan lalu di pedesaan Jisr al Shughour yang aman dari pemberontak. Saat ini, di Suriah masih banyak wilayah yang masih dikuasai pemberontak setelah sembilan tahun perang. Banyak warga Suriah yang terpaksa meninggalkan rumah mereka akibat perang itu.
Virus corona di Turki membuat sejumlah warga Suriah yang sempat mengungsi ke sana memutuskan untuk kembali. Hal itu pun yang membuat pusat karantina didirikan.
Belum ada kasus corona yang tercatat di pusat karantina itu. Namun kurangnya alat tes virus corona dan tidak adanya infrastruktur medis membuat para dokter khawatir setiap saat bisa terjadi bencana pandemi di kamp-kamp pengungsian.
Aktivitas warga yang dikarantina di kota Jisr al-Shughour, provinsi Idlib, Suriah. Foto: REUTERS / Khalil Ashawi
Selama karantina, sejumlah warga Suriah terlihat menggunakan masker dan berbaring di tempat tidur. Sambil bermain dengan gawai mereka.
ADVERTISEMENT
Beberapa keluarga yang tak mampu menahan rindu terlihat datang mengunjungi keluarga mereka dari balik pagar. Sebelum berkunjung mereka juga diharuskan melakukan pengecekan suhu badan dan melewati bilik disinfektan.
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.
*****
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.