Kontrak Berakhir, Park Hae Jin Absen dari Drama Four Sons

22 November 2018 14:22 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Park Hae Jin (Foto: Instagram @mountain_movement)
zoom-in-whitePerbesar
Park Hae Jin (Foto: Instagram @mountain_movement)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Masalah yang menimpa drama Korea 'Four Sons' sepertinya belum berakhir. Drama yang diproduksi oleh stasiun TV kabel tvN ini kembali mendapatkan masalah yang melibatkan aktor Park Hae Jin, selaku pemeran utama.
ADVERTISEMENT
Melansir Soompi, seorang narasumber dari industri hiburan Korea pada Rabu (21/11) mengungkapkan Park Hae Jin dikabarkan tidak hadir dalam proses syuting drama 'Four Sons' sejak tanggal 1 November lalu. Absennya sang aktor selama 20 hari tentu saja menyebabkan kendala dalam proses produksi 'Four Sons'.
Merespons hal ini, pihak perwakilan dari Park Hae Jin mengatakan bahwa dalam kontrak yang mereka setujui proses syuting yang dilakukan dengan perusahaan produksi Victory Contents hanya berlaku hingga 31 Oktober lalu. Namun, hingga waktu yang ditetapkan, sang sutradara belum menyelesaikan proses syuting 'Four Sons'.
Park Hae Jin (Foto: Instagram @mountain_movement)
zoom-in-whitePerbesar
Park Hae Jin (Foto: Instagram @mountain_movement)
Sedikit berbeda dengan pihak Park Hae Jin, Victory Contents mengatakan telah mencoba menggunakan berbagai cara menghubungi sang aktor maupun agensinya, namun tak juga digubris. Mereka mengungkapkan bahwa seluruh staf mulai dari sutradara dan para pemain, telah mempersiapkan proses syuting bahkan hingga Rabu (21/11). Tetapi proses produksi terpaksa diundur kembali karena mereka tidak dapat menghubungi pihak Park Hae Jin.
ADVERTISEMENT
"Kami tak dapat menghubungi siapa pun dari agensinya (Park Hae Jin) sejak awal November. Kurangnya komunikasi ini adalah tanggung jawab dari agensi yang menaungi aktor utama. Dan kami percaya bahwa itu disebabkan oleh Hwang, orang yang bertanggung jawab atas hubungan kerja kami," ujar Victory Contents melalui pernyataan resminya.
Park Hae Jin (Foto: Instagram @mountain_movement)
zoom-in-whitePerbesar
Park Hae Jin (Foto: Instagram @mountain_movement)
Menurut pernyataan resminya, Victory Contents telah menandatangani kontrak produksi bersama dengan Mountain Movement Story, perusahaan yang berafiliasi dengan agensi Park Hae Jin. Namun pada Januari, Mountain Movement Story ingin mengakhiri kerjasama keduanya dalam memproduksi drama 'Four Son'. Hal ini tentu saja membuat Victory Contents menjadi satu-satunya produser dalam drama tersebut.
"CEO Mountain Movement Story, Hwang, tidak memiliki hak atau wewenang untuk ikut campur dalam produksi," ujar Victory Contents.
Park Hae Jin (Foto: Instagram/ @mountain_movement)
zoom-in-whitePerbesar
Park Hae Jin (Foto: Instagram/ @mountain_movement)
Dalam kesempatan tersebut, pihak Victory Contents juga mengungkapkan beberapa poin yang menjadi keluhan mereka terhadap Hwang. Mereka menuduh Hwang bertindak tanpa otoritas hukum dalam proses produksi, termasuk mempekerjakan penulis naskah baru tanpa adanya konsultasi terlebih dahulu, dan ikut campur dalam proses casting untuk menggantikan Nana, aktris yang sebelumnya memerankan karakter utama.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Victory Contents mengatakan, Hwang telah mengganggu kesepakatan bersama yang baru, dan mengatakan kepada media bahwa drama 'Four Sons' diproduksi oleh Mountain Movement Story, bukan Victory Contents.
Menanggapi hal tersebut, perwakilan dari agensi Park Hae Jin merilis pernyataan resminya melalui media Korea, Ilgan Sports. Dalam pernyataannya, mereka mengatakan kedua belah pihak awalnya sepakat jika kontrak kerja sama akan berakhir pada 14 Maret lalu.
Produser Jang Tae Yoo angkat bicara soal konflik produksi drama Four Man. (Foto: Asianwiki)
zoom-in-whitePerbesar
Produser Jang Tae Yoo angkat bicara soal konflik produksi drama Four Man. (Foto: Asianwiki)
Namun, di tengah jalan sutradara yang memimpin proses syuting drama 'Four Sons' diganti. Meski begitu, pihak Park hae Jin tetap setuju untuk melanjutkan kontrak kerja sama dengan tim produksi hingga tanggal 30 Mei.
"Setengah jalan, kami kemudian memperbaharui kontrak hingga 14 Agustus. Kami melakukan ini karena niat baik. Tapi batas akhirnya hingga 31 Oktober. Menurut perjanjian yang kami tanda tangani, ini bukan soal 'kurangnya komunikasi'. Kami menyewa perwakilan hukum pada bulan Oktober, dan mereka bertanggung jawab atas tanggapan kami. Saluran komunikasi kami selalu terbuka, jadi berhentilah melakukan pencemaran nama baik dengan alasan 'kami menolak berhubungan dengan mereka'," jelas agensi.
Park Hae Jin (Foto: Instagram @mountain_movement)
zoom-in-whitePerbesar
Park Hae Jin (Foto: Instagram @mountain_movement)
Tak lama berselang setelah pihak Park hae Jin merilis pernyataan resminya, salah satu sumber dari Victory Contents mengungkapkan permintaan maafnya. Victory Contents mengatakan telah terjadi kesalahpahaman dalam pernyataan resmi yang mereka rilis sebelumnya.
ADVERTISEMENT
"Kami ingin meminta maaf atas kesalahpahaman dalam pernyataan resmi kami sebelumnya. Kami akan bekerja untuk mencapai kesepakatan dengan perwakilan Park Hae Jin setelah bertemu dengan mereka," tuturnya.
Atas permintaan maaf dari Victory Contents, agensi Park Hae Jin sendiri mengatakan bersedia bertemu dengan mereka.