Ungkapan Duka Rian D'Masiv Atas Kepergian Sang Idola, Didi Kempot

5 Mei 2020 11:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Musisi Didi Kempot usai konferensi pers jelang konser 30 tahun berkarya dikawasan TMII, Jakarta, Selasa, (10/3/2020). Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Musisi Didi Kempot usai konferensi pers jelang konser 30 tahun berkarya dikawasan TMII, Jakarta, Selasa, (10/3/2020). Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Duka mendalam atas meninggalnya penyanyi Didi Kempot dirasakan banyak orang. Tidak terkecuali oleh rekan-rekan sesama musisi Tanah Air.
ADVERTISEMENT
Salah satunya, ada Rian Ekky Pradipta yang dikenal dengan Rian D'Masiv. Pelantun Cinta Ini Membunuhku itu mengungkapkan rasa duka yang dirasakannya lewat akun Twitter pribadinya.
"Innalilahi wainaillaihi rajiun. Telah berpulang salah satu musisi idola saya," tulis Rian, Selasa (5/5).
Dalam cuitannya itu, turut dibagikan foto dirinya bersama almarhum Didi Kempot. Vokalis D'Masiv tersebut pun menuliskan bahwa lagu-lagu Didi Kempot sudah ia kenal sejak masih kecil.
"Lagunya sangat familiar sejak saya kecil. Terutama lagu Stasiun Balapan," kenangnya.
Menutup cuitannya, Rian mendoakan supaya almarhum mendapatkan tempat terindah di haribaan-Nya.
Rian D'Masiv (kanan) saat menghadiri soft launching janganmenyerah.id di kantor kumparan. Foto: Nugroho Sejati/kumparan
"Mas Didi Kempot semoga di tempatkan di tempat terbaik, di sisi Allah SWT. Al Fatihah," tutupnya.
Didi Kempot meninggal dunia diduga karena serangan jantung. Pria bernama asli Dionisius Prasetyo itu mengembuskan napas terakhinya dalam usia 53 tahun di Rumah Sakit Kasih Ibu Solo, Surakarta, Selasa (5/5).
ADVERTISEMENT