Profil Natanael Siringo, Pemain Indonesia yang Merumput di Liga Malaysia

13 Februari 2021 12:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain tim nasional U-23 Indonesia Natanael Siringoringo. Foto: Michael Siahaan/ANTARA
zoom-in-whitePerbesar
Pemain tim nasional U-23 Indonesia Natanael Siringoringo. Foto: Michael Siahaan/ANTARA
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Satu lagi bakat muda sepak bola Indonesia mentas di luar negeri. Kali ini adalah Natanael Siringoringo yang bergabung klub Malaysia, Kelantan FA.
ADVERTISEMENT
Natanael memang belum setenar Asnawi Mangkualam, Syahrian Abimanyu, atau Witan Sulaeman. Pemain berusia 22 tahun itu memang baru dipanggil ke Timnas Indonesia pada 2019 lalu.
Natanael dipanggil dalam seleksi Timnas U-23 menuju SEA Games di Filipina. Sayang, Natanael tak ikut serta. Penyebabnya, Natanael mengalami cedera saat pemusatan latihan digelar.
Natanael kembali dipanggil dalam pemusatan latihan Timnas U-23 jelang SEA Games 2021 mendatang. Itu artinya, bakat Natanael juga dipantau oleh Pelatih Timnas saat ini, Shin Tae-yong.
Sebelum menggeluti sepak bola, Natanael merupakan pemain futsal yang tampil di Pro Futsal League. Saat itu, Natanael memperkuat klub asal Medan SDR Binjai di musim 2018.
Bakat olah bolanya yang ciamik membuat Natael dilirik oleh pencari bakat PSMS Medan.
Natanael Siringo-Ringo Foto: Kelantan FA/Facebook
Natanael akhirnya memulai karier sepak bolanya bersama klub kota kelahiran, PSMS Medan. Di tahun 2019, Natanael tampil apik dan membawa Ayam Kinantan menembus babak delapan besar Liga 2 2019.
ADVERTISEMENT
Sayangnya, PSMS tak bisa mentas ke Liga 1. Tim kebangaan Medan itu cuma berada di posisi tiga klasemen Grup B di babak delapan besar.
Natanael kemudian mencari petualangan baru di musim berikutnya. Dipilihlah Sulut United yang juga tampil di Liga 2 sebagai destinasi selanjutnya Natanael.
Pandemi COVID-19 yang melanda seluruh dunia termasuk Indonesia membuat semuanya berantakan. Kompetisi sepak bola di Indonesia dihentikan dan Natanael belum sempat memberikan kontribusi apa-apa untuk Sulut United.
Saat ini, Natanael resmi pindah ke klub asal Malaysia, Kelantan FA. Malaysia Premier League sendiri dijadwalkan bergulir pada awal Maret mendatang, yang berarti Natanael akan menyusul pemain Indonesia lain yang lebih dulu berlabuh di Negeri Jiran.