Ikuti Jejak Gladbach, Lazio Siap Pasang 'Fans Kardus' di Stadion

4 Juni 2020 15:16 WIB

Foto ini mungkin mengganggumu, apakah tetap ingin melihat?

Bendera SS Lazio di Stadio Olimpico. Foto: AFP/Marco
Bendera SS Lazio di Stadio Olimpico. Foto: AFP/Marco Bertorello
ADVERTISEMENT

Pada 21 Juni nanti, Serie A 2019/20 akan dilanjutkan. Akan tetapi, karena virus corona belum sepenuhnya lenyap, pertandingan-pertandingan pun harus digelar tanpa penonton.

ADVERTISEMENT

Langkah demikian sudah dipraktikkan di negara-negara yang kompetisi sepak bolanya sudah berjalan lagi seperti Jerman. Dengan demikian, klub pun dituntut kreatif untuk menghidupkan suasana stadion.

Read more!

Di Bundesliga, Borussia Moenchengladbach mengakali kosongnya Borussia Park dengan menempatkan foto suporter dari kardus di tribune stadion. Langkah tersebut kini diikuti oleh Lazio.

Lewat kampanye bertajuk 'Tu Non Sarai Mai Mola' (Kamu Enggak Sendirian), Lazio mengajak para tifosi-nya untuk 'hadir' di stadion lewat potongan kardus di tribune.

Para suporter bisa membeli 'tiket' dan memilih di tribune sebelah mana foto mereka akan ditempatkan. Uang yang terkumpul nantinya akan disumbangkan ke berbagai organisasi, salah satunya Palang Merah Italia.

Rencananya, potongan kardus bergambar wajah suporter itu akan terus dipajang di tribune stadion sampai pemerintah membolehkan pertandingan kembali digelar dengan penonton. Kelak, para suporter bakal mendapatkan kembali potongan kardusnya lengkap dengan tanda tangan kapten Senad Lulic.

Foto ini mungkin mengganggumu, apakah tetap ingin melihat?

Stadio Olimpico Roma, markas Lazio. Foto: AFP/Andreas Solaro

Saat ini, sudah ada lima potong kardus bergambar yang ditempatkan di tribune Olimpico. Ini merupakan bagian dari peluncuran kampanye 'Tu Non Sarai Mola' tadi. Lima potong kardus tadi semuanya menampilkan wajah figur publik.

ADVERTISEMENT

Mereka adalah aktris dan model Anna Falchi, violis Andrea Casta, Presiden Palang Merah Italia Francesco Rocca, penyanyi Briga, pemain bas Jacopo Mastrangelo, serta komedian Enrico Montessano.

-----

Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona. Yuk, bantu donasi atasi dampak corona.