Harga Cabai Naik Saat Lebaran Disebabkan Stok di Pedagang Menipis

20 Juni 2018 7:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penjual cabai di pasar tradisional (Foto: Nicha Muslimawati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Penjual cabai di pasar tradisional (Foto: Nicha Muslimawati/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Harga cabai terus melambung tinggi sejak libur lebaran. Di beberapa pasar tradisional, harga cabai keriting merah bahkan menembus Rp 70 ribu per kilogramnya dari harga normalnya Rp 35 ribu per kilogram.
ADVERTISEMENT
Sekretaris Jenderal Asosiasi Agribisnis Cabai Indonesia (AACI) Abdul Hamid menilai kenaikan harga cabai tersebut wajar karena saat lebaran stok cabai di pedagang terus menipis.
"Kalau harga cabai kian meningkat saat lebaran itu wajar, soalnya banyak petani yang pasti juga merayakan Lebaran. Sehingga produksi cabai mereka hentikan, stok di pedagang menipis," kata Abdul Hamid saat dihubungi kumparan, Rabu (20/6).
Abdul Hamid menjelaskan bahwa kebiasaan harga cabai yang meningkat ini juga sering terjadi di momen Lebaran beberapa tahun terakhir. Dia mengatakan harga cabai yang tinggi hanya akan berlangsung selama satu hingga dua pekan pasca Lebaran.
"Setelah itu harga pasti kembali mulai normal. Sebab, para petani akan mulai memproduksi cabai lagi," katanya.
ADVERTISEMENT
Terkait harga cabai keriting merah yang kenaikannya paling tinggi, Hamid mengatakan hal tersebut disebabkan petani yang kini lebih memilih menanam cabai rawit merah. Sehingga, lahan yang harusnya digunakan untuk menanam cabai keriting merah sebagian digunakan menanam cabai rawit merah.
"Beberapa tahun lalu saat momen lebaran, itu harga cabai rawit merah sempat melonjak tinggi di antara semua jenis cabai. Makanya, banyak petani cabai yang lebih memilih untuk menanam cabai rawit ketimbang cabai keriting merah," ujarnya.
Hamid mengimbau masyarakat tak perlu khawatir akan harga cabai yang sedang meningkat saat ini. Dia memastikan bahwa stok cabai akan kembali normal sehingga harga cabai juga akan berangsur turun setelah satu hingga dua minggu pasca lebaran mendatang.
ADVERTISEMENT