Dewan Energi Nasional Klaim EBT RI Terus Meningkat: Tahun Ini 12,16 Persen

16 November 2022 19:27 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Konferensi Pers Menteri ESDM No. 12 Tahun 2022, Sekretariat Jenderal Dewan Energi Nasional (16/11/2022). Foto: Nabil Jahja/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Konferensi Pers Menteri ESDM No. 12 Tahun 2022, Sekretariat Jenderal Dewan Energi Nasional (16/11/2022). Foto: Nabil Jahja/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Dewan Energi Nasional menyebut pasokan energi nasional yang berasal energi baru dan terbarukan (EBT) terus mengalami peningkatan setiap tahunnya. Ia mengatakan pada tahun ini, EBT di Tanah Air mencapai 12,16 persen.
ADVERTISEMENT
“Alhamdulillah, meskipun tidak mencapai target per tahunnya, EBT kita dari tahun ke tahun meningkat. Tahun ini kita 14 persen targetnya, sekarang sudah di 12,16 persen, nah ini kita selalu tingkatkan EBT-nya,” tutur Sekjen Dewan Energi Nasional (DEN) Djoko Siswanto pada konferensi pers di kantor Sekretariat Jenderal DEN, Rabu (16/11).
Djoko mengatakan bahwa saat ini PLN mulai merancang skema pembangkit yang menggunakan energi tenaga surya, tenaga angin, serta tenaga yang berasal limbah untuk tahun depan.
Pada saat yang bersamaan, pembangkit listrik tenaga diesel di 2130 lokasi akan dipensiunkan sebagai bagian dari program dekarbonisasi.
“Jadi kalau siang kita pakai (tenaga) matahari, malam kita pakai (tenaga) angin. Kalau kekurangan kita manfaatkan landfill gas. PLN sudah punya program dekarbonisasi, nanti 5200 pembangkit tenaga diesel di 2130 lokasi kita matikan,” tuturnya kepada awak media.
ADVERTISEMENT
Djoko mengaku telah mengetahui Rencana Usaha Penyediaan Tenaga Listrik (RUPTL) PLN untuk beberapa tahun ke depan. Ia menyebutkan separuh dari proyek pembangkit listrik sampai tahun 2030 akan memberdayakan EBT.
“RUPTL PLN saat ini saya sudah lihat, 51,6 persennya nanti berbasis EBT sampai 2030,” ujarnya.
Ia menyampaikan harapannya pada presidensi G20, Indonesia akan mewujudkan komitmen untuk perbanyak pembangkit listrik dengan menggunakan EBT agar target 14 persen dapat tercapai tahun depan.