Resep Es Krim Singapore Homemade untuk #dirumahaja

Verdy Hartanto
Food Content Creator, Based in Pontianak. - Instagram : @KulinerKotaPontianak Youtube: Verdy Hartanto
Konten dari Pengguna
2 Mei 2020 11:15 WIB
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Verdy Hartanto tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Es Krim Singapore Homemade ala @kulinerkotapontianak
zoom-in-whitePerbesar
Es Krim Singapore Homemade ala @kulinerkotapontianak
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Halo teman-teman kumparan! Apa kabarnya semua? Masih edisi #dirumahaja dan #wfh maka kali ini aku akan sharing tentang cara pembuatan es krim Singapore homemade yang alat dan bahannya mudah ditemukan, cara pembuatannya pun tergolong sederhana dan hasilnya dapat dinikmati segala usia, mulai dari anak-anak hingga dewasa, because there is always room for desserts right? Haha. Mari kita langsung saja ke proses awal pembuatan es krim homemade ini.
Bahany yang diperlukan untuk membuat es krim singapore homemade
Untuk bahan yang kamu perlukan adalah roti tawar berkulit, whip cream bubuk, biskuit oreo, kental manis, dan susu cair UHT full cream. Sedangkan untuk alat yang kamu perlukan adalah mixer, mangkok dan juga kulkas sebagai freezer untuk membekukan es krim homemade ini. Oke, setelah lengkap mari kita langsung eksekusi dengan membuat adonan awal es krim ini, Let’s Go!
ADVERTISEMENT
Pertama-tama masukkan whipped cream bubuk ini dan campurkan dengan air dingin dengan perbandingan 1:2, di mana 150 gram whipped cream bubuk dicampurkan dengan 300 ml air dingin, untuk whipped cream bubuk yang aku gunakan dari merk Pondan, bebas untuk menggunakan merk lain, asalkan dengan perbandingan yang sama, boleh juga air dingin ini digantikan dengan susu UHT full cream dingin agar teksturnya menjadi lebih creamy, namun dalam kesempatan kali ini aku tidak menggunakan susu UHT full cream agar tekstur es krim ini nantinya akan lebih keras dan lebih mudah ketika dipotong-potong.
Masukkan SKM sesuai selera, ini untuk memberikan rasa manis di es krim nanti.
Setelah itu, kita mixer adonan whipped cream tersebut selama kurang lebih 15-20 menit atau hingga adonan tersebut mengembang sekitar 2-3 kali lipat dari adonan awal. Setelah cukup mengembang, masukkan kental manis kira-kira 2 sachet atau sekitar 60-80 gram, kental manis yang kita masukkan ini untuk memberikan rasa manis, jadi bisa disesuaikan kembali dengan selera, ya. Setelah itu kita lanjutkan kembali mixer adonan tersebut hingga merata, tidak perlu waktu yang lama, cukup sampai kental manis tersebut tercampur rata.
ADVERTISEMENT
Ambil oreo dan kemudian kita hancurkan, caranya bisa teman-teman masukkan ke dalam plastik es terus kemudian ditumbuk menggunakan tangan atau kalau mau lebih praktis masukkan ke blender, untuk oreo ini bebas menggunakan varian apa saja, dan aku juga memasukkan sekitar 6 buah oreo utuh, sekali lagi untuk oreo ini dari tekstur yang dihaluskan dan jumlahnya bisa disesuaikan dengan selera.
Masukkan remahan oreo dan setelah itu diaduk rata.
Campurkan adonan whio cream dan remahan oreo hingga merata.
Masukkan remahan oreo tersebut dan aduk hingga tercampur merata, setelah itu ambil kotak susu UHT kosong yang telah kita potong bagian atas atau sampingnya, kemudian kita masukkan hasil adonan tersebut. Pada saat memasukkan adonan es krim harus sambil diguncangkan agar adonan tersebut memadat dan sembari sedikit kita press. Setelah dirasa cukup padat dan merata, selanjutnya kita masukkan ke dalam kulkas dan harus dimasukkan ke area freezer ya teman-teman. Diamkan selama kurang lebih 10 jam, apabila didiamkan semalaman akan lebih baik lagi.
Tuang dan ratakan adonan eskrim sambil diguncang agar rata di dalam kemasan susu UHT yag sudah kita belah bagian samping / atasnya.
Setelah es krim sudah mengeras, kita keluarkan dari freezer dan kemudian kita potong seukuran 1,5-2cm menyesuaikan dengan roti tawar yang sudah kita persiapkan sebelumnya, jadi, deh! Es Krim ala Singapore yang homemade ini sudah siap kita santap baik saat menonton drama korea ataupun untuk momen berbuka puasa.
ADVERTISEMENT
Teksturnya pun padat, dengan tingkat manis yang bisa kita atur sesuai selera, untuk takaran es krim yang kita buat ini bisa untuk 7-9 potong tergantung seberapa lebar kita memotongnya. Rasa dingin padat dan manis dari es krim Singapore homemade ini begitu dipadukan dengan rasa lembut dari roti tawar membuat kita menikmati dua tekstur berbeda di dalam satu gigitan.
Es Krim Singapore Homemade siap dinikmati untuk aktivitas #dirumahaja makin seru, manis dan menyenangkan.
Bagaimana, teman-teman kumparan? Es krim Singapore homemade ini cukup mudah untuk kita kreasikan sendiri saat moment #dirumahaja, dan tentunya untuk dessert homemade seperti ini tidak membuat was-was dikarenakan semua pembuatannya dilakukan kita sendiri. Apakah ada teman-teman Kumparan yang sudah pernah membuat es krim Singapore ini? Atau mungkin ada teman-teman lain yang ingin berbagi pengalaman membuat es krim homemade lainnya? Mari berdiskusi di kolom komentar ya, salam KulinerKotaPontianak.
ADVERTISEMENT