Mantap! Universitas NU Indonesia Luluskan Doktor untuk Kali Pertama

SEVIMA
Sentra Vidya Utama (Sevima) adalah Education Technology yang berdiri sejak tahun 2.004, dengan komunitas dan pengguna platform yang tersebar di lebih dari 1.000 kampus se-Indonesia. Bersama kita revolusi pendidikan tinggi, #RevolutionizeEducation!
Konten dari Pengguna
15 Maret 2023 15:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari SEVIMA tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Wisuda Universitas NU Indonesia. (Foto: Dok. SEVIMA)
zoom-in-whitePerbesar
Wisuda Universitas NU Indonesia. (Foto: Dok. SEVIMA)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hujan deras yang mengguyur ibu kota tak mengurangi rasa bahagia wisudawan/wisudawati Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia (UNUSIA). Ya, UNUSIA menggelar wisuda ke-IX di Gedung Sasono Langen Budoyo, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) pada hari ini 15 Maret 2023.
ADVERTISEMENT
Rektor UNUSIA, Juri Ardiantoro, M.Si, Ph.D menyampaikan rasa bangga dan mengucapkan selamat kepada para wisudawan/wisudawati yang telah menempuh masa kuliah. Pada wisuda kali ini, UNUSIA meluluskan sebanyak 315 mahasiswa mulai dari program sarjana hingga magister. Bahkan untuk tahun ini UNUSIA pertama kalinya meluluskan mahasiswa dari program doktoral.
"Selamat bagi wisudawan dan wisudawati, pertama kali UNUSIA meluluskan doktor dari program studi Sejarah Peradaban Islam. Ini satu-satunya jurusan yang mengkaji khasanah peradaban Islam Nusantara," kata Juri, Rabu (15/3/2023).
Ia menambahkan sesuai dengan misi UNUSIA, semaksimal mungkin pihaknya menghasilkan lulusan berkarakter Ahlussunnah wal Jama'ah (Aswaja) yang dapat berperan serta sebagai lokomotif peradaban. UNUSIA diharapkan bisa menjadi tombak acuan lulusan mahasiswa di lingkungan Nahdlatul Ulama yang berkualitas dan relevan untuk semua kalangan dalam kebermanfaatan ketika sudah terjun ke lapangan.
ADVERTISEMENT
Adapun tema wisuda UNUSIA ke-IX mengangkat tajuk, “Peran dan Tantangan Pemuda dalam Mendorong Investasi untuk Bangsa.” Hadir dalam acara dan memberikan orasi ilmiah yakni Bahlil Lahadalia, S.E. selaku Menteri Investasi/Kepala BKPM Republik Indonesia.
Dalam orasi ilmiahnya, Bahlil memberikan semangat kepada para lulusan agar percaya diri dan tidak mudah menyerah. Mengingat tantangan ke depan jauh lebih sulit dibandingkan saat masih menjadi mahasiswa.
Direktur Pelaksana LPTNU Rizqon Halal Syah Aji PhD mengatakan UNUSIA merupakan bagian dari Lembaga Pendidikan Tinggi Nahdlatul Ulama (LPTNU) yang baru saja menggelar rapat kerja nasional (Rakernas) di Medan.
Ia menyampaikan ada tiga hal penting dalam pengembangan LPTNU ke depannya, yakni tata kelola PTNU, peningkatan sumber daya manusia (SDM) dosen, serta penerimaan mahasiswa baru.
ADVERTISEMENT
"Tiga hal ini yang menjadi fokus pengembangan untuk PTNU saat ini. LPTNU mengimbau untuk terus bahu membahu meningkatkan akreditasi bagi perguruan tinggi," ucapnya.
Sementara itu, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Makarim dan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas turut memberikan ucapan selamat melalui video.