Bitcoin Kembali Tembus Level USD 10.000 per Koin Setelah Sempat Terpuruk

Jejak Tekno
Merekam jejak-jejak teknologi yang semakin sulit dilepaskan dari aspek kehidupan manusia dan lingkungannya.
Konten dari Pengguna
16 Februari 2018 19:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jejak Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Bitcoin Kembali Tembus Level USD 10.000  per Koin Setelah Sempat Terpuruk
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bitcoin (Foto : The Merkle)
Bitcoin naik ke level USD 10.000 per koin hari Kamis untuk pertama kalinya dalam dua pekan di saat para investor membeli kembali mata uang virtual yang sempat jatuh 70 persen dari titik puncaknya pada pertengahan Desember kemarin.
ADVERTISEMENT
Bitcoin tahun ini telah dihujani berita negatif seputar semakin ketatnya pengawasan oleh regulator di berbagai negara. Mereka juga jadi korban peretasan di beberapa bursa, yang terbaru pencurian mata uang digital senilai USD 532,9 juta yang menimpa Coincheck di Tokyo.
Mata uang digital juga terpengaruh sentimen menghindari resiko yang menjalar di pasar keuangan sejak awal tahun, menepis pandangan bahwa harga bitcoin secara umum tidak berkorelasi dengan kelas aset lainnya.
Pengamat dari Fundstrat Global Advisor, Thomas Lee melihat ada kemungkinan titik puncak baru untuk bitcoin bulan Juli nanti, berdasarkan 22 koreksi yang selama ini terjadi sejak 2010.
Di bursa Bitstamp, bitcoin naik hingga titik USD 10.234 per koin.