Momen Kala Everton Taklukkan MU dengan Skor Telak 4-0

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
22 April 2019 8:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sigurdsson berduel dengan Dalot dan Matic. Foto: REUTERS/Andrew Yates
zoom-in-whitePerbesar
Sigurdsson berduel dengan Dalot dan Matic. Foto: REUTERS/Andrew Yates
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Secara mengejutkan Everton sukses menaklukkan Manchester United pada partai Liga Inggris pekan ke-35, Minggu malam (21/4). Bermain di Stadion Goodison Park, ‘The Toffees’ tak hanya menang, tetapi juga sukses mencetak empat gol tanpa balas ke gawang ‘setan merah’.
ADVERTISEMENT
Adapun pemeran utama dalam menangnya Everton yaitu Richarlison yang mencetak gol pembuka menit ke-13, Gylfi Sigurdsson lewat sepakan jarak jauhnya menit 28, Lucas Digne yang melepas sepakan voli dari luar kotak penalti pada menit ke-56, dan terakhir pada menit ke-64 via aksi solo penyerang cepat Theo Walcott.
Everton memang menurunkan kekuatan penuh. Marco Silva menggunakan skema 4-2-3-1, memainkan Dominic Calvert-Lewin sebagai ujung tombak. Bernard, Sigurdsson, dan Richarlison kemudian dipercaya bermain tepat di belakang penyerang.
Adapun lini tengah diisi Morgan Schneiderlin dan Idrissa Gueye sebagai double pivot, sementara Michael Keane dan Kurt Zouma sebagai dua bek tengah yang ditemani Digne dan Coleman di kedua sisi.
Solskjaer pun melawan skuat Everton dengan kembali memakai formasi 4-3-3. Anthony Martial, Romelu Lukaku, dan Marcus Rashford jadi trisula maut di lini depan. Sementara tepat di lini kedua ada Paul Pogba, Nemanja Matic, dan Fred.
ADVERTISEMENT
Deretan empat bek di lini belakang kemudian diisi Diogo Dalot sebagai bek kiri, Phil Jones dan Chris Smalling sebagai dua bek tengah dan terakhir Victor Lindelof yang biasanya berada di tengah pindah ke kanan menggantikan Ashley Young.
Sayang, kekalahan membuat Manchester United semakin berat menuju Liga Champions. Hasil negatif tersebut membuat United tetap berada di posisi keenam dengan koleksi poin 64. Sementara Everton, tambahan tiga poin buat mereka naik ke posisi tujuh dari sebelumnya di tempat kesepuluh, mengoleksi 49 poin.
Berangkat dari hasil laga Everton menang 4-0 dari Manchester United, berikut momen terbaik pada laga tersebut.
Peluang emas dari Richarlison
Peluang Richarlison. (Gif: YouTube GOLAZO TV via Giphy)
Umpan terukur yang dikirim pada menit ke-11 kemudian menemukan Richarlison yang tak terjaga di dalam kotak penalti. Winger Everton tersebut kemudian langsung melepaskan tembakan yang sayangnya masih bisa dihadang David de Gea.
ADVERTISEMENT
Salto Richarlison buka keunggulan Everton
Gol pembuka dari Richarlison. (Gif: YouTube GOLAZO TV via Giphy)
Berawal dari lemparan jarak jauh Digne, bola sundulan Charvet-Lewin kemudian dilanjutkan Richarlison dengan tendangan salto. De Gea pun tak berkutik melihat bola masuk ke gawangnya. Skor pun jadi 1-0 pada menit ke-13.
Sepakan jarak jauh Sigurdsson jadi gol
Gol kedua dari Sigurdsson. (Gif: YouTube GOLAZO TV via Giphy)
Menerima umpan, pada menit ke-28 Gylfi Sigurdsson kemudian membuka ruang dan melakukan tembakan dari luar kotak penalti yang kemudian tak terjangkau kiper. Bola masuk lewat pojok kiri bawah gawang membuat Everton unggul dua gol.
Sepakan langsung Digne berbuah gol
Sepakan voli Lucas Digne. (Gif: YouTube GOLAZO TV via Giphy)
Babak kedua Everton masih bermain lebih bagus dari United. Menit ke-56, bola muntah dari sepakan pojok langsung ditendang Lucas Digne dari luar kotak penalti dan tak bisa dihadang De Gea, Everton pun unggul 3-0.
ADVERTISEMENT
Aksi Walcott mencetak gol keempat
Aksi solo Walcott. (Gif: YouTube GOLAZO TV via Giphy)
Belum sampai 10 menit sejak gol Digne, Lindelof dan Smalling kemudian gagal mengejar Theo Walcott dengan akselerasinya usai menerima umpan matang dari Gylfi Sigurdsson. Menusuk ke dalam kotak penalti, Walcott kemudian memberi sepakan terarah yang tak bisa dihalau De Gea. Keunggulan pun jadi 4-0.
Kecoh bek Everton, Martial hanya bisa ciptakan peluang
Sepakan Martial masih melenceng. (Gif: YouTube GOLAZO TV via Giphy)
Tak banyak peluang dari United. Dari tujuh kali tendangan yang dilepaskan sepanjang laga, armada Solskjaer hanya mencatatkan satu yang mengarah ke gawang. Peluang kemudian datang lewat Anthony Martial usai lepas dari adangan dua bek Everton.
Namun, Martial yang sudah mati langkah kemudian melepas tembakan yang melenceng ke kanan gawang. Skor 4-0 pun bertahan hingga pertandingan usai. (bob)
ADVERTISEMENT
Baca lebih banyak informasi mengenai berita artis/berita heboh/info bola/dan lifehack lebih nyaman di aplikasi kumparan.
Download aplikasi Android di sini.
Download aplikasi iOS di sini.