Mo Salah Dicaci Netizen Usai Mesir Keok: Dia Tak Berguna Tanpa Skuad Liverpool

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
12 Januari 2022 8:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pemain Mesir Mohamed Salah tertunduk saat melawan Nigeria pada pertandingan Grup C Piala Afrika di Stadion Roumde Adjia, Garoua, Kamerun.
 Foto: Daniel BELOUMOU OLOMO / AFP
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Mesir Mohamed Salah tertunduk saat melawan Nigeria pada pertandingan Grup C Piala Afrika di Stadion Roumde Adjia, Garoua, Kamerun. Foto: Daniel BELOUMOU OLOMO / AFP
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mohamed Salah harus menerima kenyataan gagal membawa Mesir meraih tiga poin perdana saat bersua Nigeria di laga Grup D Piala Afrika 2021. Dihelat di Roumde Adjia Stadium, Selasa (11/1) malam WIB, The Pharaohs kalah 0-1.
ADVERTISEMENT
Satu-satunya gol yang tercipta di laga ini dibuat oleh Kelechi Iheanacho di menit ke-30. Sedangkan Salah dan kolega gagal menembus pertahanan Nigeria dengan hanya melakukan 2 upaya tembakan on target.
Usai keok bersama Mesir, Mo Salah langsung jadi bulan-bulanan netizen di media sosial. Mereka yang tak suka dengan winger 29 tahun itu langsung menghujaninya dengan cacian.
Pemain Mesir Mohamed Salah berebut bola dengan pemain Nigeria pada pertandingan Grup C Piala Afrika di Stadion Roumde Adjia, Garoua, Kamerun. Foto: Daniel BELOUMOU OLOMO / AFP
"Orang-orang selalu memfitnah Mo Salah tanpa alasan, dia bahkan tidak bermain hari ini," sindir @UTDTrey.
"Tidak ada ruang untuk berlari dan Salah sekali lagi tidak berguna dalam pertandingan yang sulit," tutur @i_am_Lass.
"Dua pemain bertahan baru saja melampaui Salah di saat yang sama. Saya menangis. Piala Afrika bukan lelucon," cuit @neosvy.
Menurut data Opta Joe, Mohamed Salah mencatat 35 sentuhan sepanjang 90 menit dengan 4 di antaranya di kotak penalti lawan. Sisanya, masing-masing satu tembakan on target dan dribel sukses dibuat bintang Liverpool itu.
ADVERTISEMENT
Terlepas dari kegagalan Salah mencetak gol di laga tersebut dan membawa Mesir menang, mereka masih punya kesempatan pada tiga laga selanjutnya di fase grup.
Tentu kemenangan wajib mereka kantongi jika ingin melangkah jauh di Piala Afrika 2021. Selanjutnya, The Pharaohs bakal meladeni kekuatan Guinea-Bissau pada Minggu (16/1). Bisakah mereka mendulang poin penuh?