6 Spot Instagramable di Singkawang

Konten Media Partner
14 Juli 2019 13:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Singkawang Culture Centre. Foto: Lydia Salsabila
Hi!Pontianak - Sebagai Kota Wisata, Singkawang adalah pilihan yang tepat bagi kamu yang ingin melarikan dari dari penat akibat pekerja maupun tugas kuliah.
ADVERTISEMENT
Singkawang merupakan salah satu kota terpopuler di Kalimantan Barat yang memiliki banyak potensi wisata, mulai dari wisata alam, budaya, religi, hingga kuliner.
Banyak spot yang Instagramable di Singkawang, yang bisa kamu jadikan latar untuk foto diri kamu. Berikut spot instagramable yang ada di Singkawang yang dirangkum tim Hi!Pontianak yang bisa bikin feed Instagram kamu tambah kece.
1. Singkawang Culture Center
Singkawang Culture Centre. Foto: Lydia Salsabila
Singkawang Cultural Center (SCC) atau Rumah Budaya yang berlokasi di Jalan Kom Yos Soedarso, Kelurahan Melayu, Kecamatan Singkawang Barat ini, merupakan sebuah bangunan bekas bioskop yang diubah menjadi rumah budaya Kota Singkawang.
Tampilannya ala museum kontemporer, yang memperlihatkan kekayaan budaya, manusia, kuliner, pariwisata, seni dan potensi-potensi Kota Singkawang.
ADVERTISEMENT
Buat kamu yang ingin berfoto dengan latar belakang estetis, bisa kesini. Di bagian luar maupun dalam gedung, bisa dijadikan spot foto yang menarik.
2. Kafe Rusen
Kafe Rusen Singkawang. Foto: Lydia Salsabila
Jika kamu memiliki feed Instagram bertemakan old atau vintage, jangan lupa untuk berkunjung ke Kafe Rusen. Letaknya tepat di depan kelenten tua Kota Singkawang.
Kopi tiam yang bangunannya sudah berdiri sejak tahun 1955 ini, kini menjadi tempat kopi yang hits di Singkawang. Tak merubah bentuk bangunan, tempat kopi ini bisa menjadi andalan spot foto yang menarik, terlebih di lantai atasnya. Kamu akan disuguhan pemandangan kota yang sangat khas, sambil mencicipi kopi.
3. Kelenteng di Pusat Kota
Vihara Tri Dharma Bumi Raya Singkawang. Foto: Daddy Cavalero
Kota Singkawang juga dikenal dengan sebutan Kota Seribu Kelenteng. Namun, dari sekian banyak kelenteng yang ada di Singkawang, yang paling populer adalah Vihara Tri Dharma Bumi Raya Pusat Kota Singkawang.
ADVERTISEMENT
Kelenteng yang sudah berdiri sejak tahun 1878 ini banyak dikunjungi umat yang beribadah, dan juga wisatawan yang berkunjung ke Kota Singkawang. Dengan memposting landmark Kota Singkawang ini di media sosial, followers kamu akan tahu, jika kamu sedang berada di Singkawang.
4. Kawasan Tradisional Marga Tjhia
Rumah marga Tjhia Singkawang. Foto: Instagram @ayokesingkawang
Rumah ini dibangun pada tahun 1902, yang merupakan rumah dari seorang warga Tionghoa yang datang ke tanah Singkawang, dan masih lestari hingga kini.
Saat berkunjung kesini, kamu akan disambut dengan bangunan rumah yang sangat besar, lengkap dengan gaya arsitektur khas Tiongkok yang dipadukan dengan gaya arsitektur barat, sehingga sangat menarik untuk dilihat.
Berlokasi di jalan Budi Utomo, Condong, Singkawang, rumah ini pastinya akan memberikan pengalaman tersendiri bagi kamu yang sedang berlibur di Kota Singkawang.
ADVERTISEMENT
5. Mesjid Raya
Masjid Raya Singkawang. Foto: Lydia Salsabila
Berkunjung ke Singkawang tak melulu pantai ataupun kuliner. Tempat wisata religi juga bisa menjadikan feed Intagram tampil kece. Misalnya Masjid Raya Singkawang.
Masjid yang dibangun sejak 1885, letaknya berdekatan dengan Kelenteng Vihara Tri Dharma Bumi Raya.
Setelah direnovasi, bangunannya kini sangat megah. Perpaduan warna hijau dan putih akan tampak cantik untuk mewarnai feed Instagram kamu.
6. Taman Gunung Sari
Taman Gunung Sari Singkawang. Foto: Lydia Salsabila
Taman Gunung Sari termasuk salah satu wisata di Kota Singkawang, yang ramai dipadati pengunjung. Taman ini memiliki berbagai spot foto yang Instagenik dan kekinian.
Terletak di Kelurahan Pasiran, Kecamatan Singkawang Barat, taman wisata ini menyajikan suasana yang tenang, dan juga bisa melihat pemandangan kota dan panorama gunung yang memanjakan mata sangat cocok buat kamu yang ingin refreshing di akhir pekan. Selain itu terdapat Rumah Pohon jadi salah satu titik favorit para pengunjung untuk berfoto. (hp6)
ADVERTISEMENT