Terdampak Pandemi, Kalender Event di Kota Cirebon Ditiadakan

Konten Media Partner
8 Desember 2021 16:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Taman Air Goa Sunyaragi Cirebon JAwa Barat.(Dok. Ciremai Today)
zoom-in-whitePerbesar
Taman Air Goa Sunyaragi Cirebon JAwa Barat.(Dok. Ciremai Today)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ciremaitoday.com, Cirebon – Terkendala pandemi, kalender event tahunan di Kota Cirebon Jawa Barat terpaksa dibatalkan. Kalender event tahunan, merupakan program yang dirancang untuk mendongkrak pariwisata di Kota Cirebon terlebih menjelang akhir tahun. Agar program itu tetap bisa dijalankan, Dinas Budaya dan Pariwisata Kota Cirebon menggantinya dengan Kalender Wisata.
ADVERTISEMENT
Kepala Bidang Budaya dan Pariwisata Kota Cirebon Hanry David mengatakan, demi suksesnya Kalender Wisata pihanya berkolaborasi dengan Forum Ekonomi Kreatif (Ekraf), dalam hal pengembangan potensi wisata untuk menarik minat pengunjung.
“Cara ini kami tempuh untuk mengelola wisata di Kota Cirebon, karena selama pandemi kalender event yang sebelumnya berguguran,” katanya, Rabu 8/12/2021.
Hingga kini, pihkanya tengah menyiapkan spot wisata baru diantaranya adalah kampung wisata sebanyak 7 titik, dan wisata gang sebanyak 10 titik.
“Kami sudah memilih tempat wisata yang akan dimasukkan ke dalam Kalender Wisata. Kalender Wisata akan mendongkrak perekonomian di masyarakat, terlebih di tempat-tempat wisata yang sudah dipilih,” imbuhnya.
Sementara, Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata Agus Suherman menyatakan, target kunjungan wisata di tahun 2021 sebanyak 2 juta pengunjung. Sedangkan, tahun 2022 mendatang, pihaknya menargetkan lebih banyak lagi jumlah kunjungan wisata di Kota Cirebon.
ADVERTISEMENT
“Target kunjungan wisata saat ini sekitar 2 jutaan dan tahun depan targetnya akan kita tingkatkan lagi,” pungkasnya.(Juan)