Terungkap Fakta di Balik Foto Viral Driver Ojol Tanpa Kepala

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
6 Juli 2020 10:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Logo baru perusahaan Gojek terpampang di atribut helm dan jaket mitra pengemudi Go-Ride. Foto: Dok. Gojek
zoom-in-whitePerbesar
Logo baru perusahaan Gojek terpampang di atribut helm dan jaket mitra pengemudi Go-Ride. Foto: Dok. Gojek
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pengendara ojek online (ojol) kerap punya cerita menarik kala menjalankan tugas di jalanan. Kali ini, sebuah foto yang menampakkan pengendara ojol tanpa kepala melintas di sebuah jalan jadi sorotan.
ADVERTISEMENT
Seperti yang diketahui, salah satu cara para pengendara ojol dalam mencari penumpang yakni dengan menelusuri jalan. Karena itu, pemandangan pengendara ojol yang melintas di jalan tanpa penumpang tentu merupakan sesuatu yang biasa.
Namun, dalam foto yang diunggah oleh akun Instagram @newdramaojol.id, bukannya tanpa penumpang, pengendara ojol ini justru terlihat tak memiliki kepala. Ia seperti menaruh helmnya di bagian depan motor.
Ojol ini tampak tidak memiliki kepala. (Foto: @newdramaojol.id/Instagram)
Keanehan pada potret ojol yang mengendarai motor Yamaha Vixion berwarna biru tersebut tentu langsung jadi sorotan warganet. Namun, belakangan diketahui penyebab dari terjadinya foto tersebut.
Dilihat dari garis biru yang ada di bawah motor, goto pengendara ojol tanpa kepala itu diduga jepretan layar dari Google Maps. Adapun bug pada aplikasi penunjuk jalan itu ditengarai jadi sebab pengendara ojol bisa tanpa kepala.
ADVERTISEMENT
Potret unik tersebut kini telah viral di Instagram, disukai oleh lebih dari 1.900 orang. Beragam komentar diterima akun tersebut, mulai yang heran sampai menyadari bahwa itu adalah bug Google Maps. Ada juga yang melucui foto tersebut.
“Nge-bug, fix,” tulis @newdramaojol.id dalam keterangan fotonya.
“Itu yang diatas tangki bukan kepala dia, kepala dia ilang,” kata akun @alifrachman._.
“Pasti kepalanya ketinggalan di warung kopi,” ungkap akun @kimartiman22..
“Kepalanya ketinggalan di tempat customer,” ujar akun Instagram @bimmadwinugraha. (bob)