4 Fakta Jelang Atletico Madrid vs Liverpool di Liga Champions

Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
18 Februari 2020 16:27 WIB
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

Foto ini mungkin mengganggumu, apakah tetap ingin melihat?

4 Fakta Jelang Atletico Madrid vs Liverpool di Liga Champions
4 Fakta Jelang Atletico Madrid vs Liverpool di Liga Champions
ADVERTISEMENT

Atletico Madrid bakal menjamu Liverpool dalam leg pertama 16 besar Liga Champions di Wanda Metropolitan, Rabu (19/2) dini hari WIB. Laga ini merupakan kelima kalinya kedua tim bertemu di kompetisi Eropa.

ADVERTISEMENT

Liverpool sebagai juara bertahan lebih diunggulkan dalam laga ini. Pasalnya, skuat asuhan Jurgen Klopp sedang dalam performa yang bagus. Di Liga Inggris, belum ada satu pun tim yang bisa mengalahkan mereka.

Selain menyandang status tuan rumah Atletico, harus tampil mati-matian demi membuka kans lolos ke perempat final. Atletico bakal menyajikan permainan dengan mengusung moto nunca se rinde (pantang menyerah), permainan ngotot khas anak asuh Diego Simeone.

Berikut 4 fakta menarik jelang laga Atletico Madrid vs Liverpool

Kembalinya Trisula Liverpool

Kondisi Sadio Mane yang sebelumnya mengalami cedera kini sudah pulih. Kehadirannya bakal melengkapi trisula lini depan Liverpool bersama Roberto Firmino dan Mohamed Salah.

Liverpool Tak Terkalahkan di Liga Inggris

Skuat asuhan Diego Simeone.harus mewaspadai statistik Liverpool di liga. Pasalnya, Liverpool tak terkalahkan dari 26 laga yang sudah dimainkan. Rinciannya, The Reds mengemas 25 kemenangan dan 1 kali hasil seri.

ADVERTISEMENT

Atletico Tangguh di Kandang

Liverpool harus menjalani tantangan yang berat ketika harus bertandang ke markas Atletico. Dalam 13 laga kandang terakhir di fase knockout Liga Champion, Los Rojiblancos tak pernah mengalami kekalahan. Mereka menang delapan kali dan lima kali seri.

Badai Cedera Atletico

Jelang melawan Liverpool, Atletico kemungkinan bakal tidak diperkuat pemain-pemain inti . Nama-nama seperti Joao Felix, Kieran Trippier, Diego Costa dan Hector Herrera berisiko tak dimainkan. Keempat pemain tersebut sedang mengalami cedera.

(LMJ)