Dua Karateka Karimun Bakal Ikut Kompetisi Internasional di Bali

Konten Media Partner
14 Desember 2020 16:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
(Foto: Edo/batamnews)
Karimun - Dua atlet Karate Shindoka Kabupaten Karimun, akan mengikuti kejuaraan tingkat dunia di Bali pada tahun 2021.
ADVERTISEMENT
Atlet karateka itu akan mewakili Kabupaten Karimun dan Provinsi Kepri serta membawa nama Indonesia, nantinya.
Dua karateka itu ialah Luna dan Dicky Aditya. Keduanya telah melewati berbagai seleksi sehingga terpilih untuk bertanding di Bali nanti.
Untuk menghadapi kompetisi yang tidak lama lagi, Pelatih Shindoka Kabupaten Karimun, Chogun mengatakan, kedua atlet juga telah mempersiapkan segala sesuatunya, mulai dari latihan rutin tiga kali seminggu dan sebagainya.
"Biasanya, sebelum mengikuti pertandingan, para atlet akan dikarantina terlebih dahulu untuk mengikuti Training Centre (TC) di Pengurus Besar (PB)," ucap Chogun, belum lama ini.
Namun, untuk waktu kapan akan berangkat, masih menunggu konfirmasi dari PB."Kapan keberangkatan, kita masih menunggu undangan dari PB," ujarnya.
Sebelum itu, kedua atlet Shindoka itu nantinya terlebih dahulu akan mengikuti Kejurnas pada Februari 2021 mendatang.
ADVERTISEMENT
"Jadi di Kejurnas itu nanti sekaligus sebagai persiapan menuju tingkat dunia di Bali," katanya.
Sementara, Ketua Shindoka Provinsi Kepri, Nyimas Novi Ujiani mengaku bangga terhadap dua karateka yang membawa nama perguruan, serta membawa nama Kabupaten Karimun, nama Provinsi Kepri ditingkat dunia.
Dia berpesan, agar atlet yang diutus dapat lebih mempersiapkan diri, mulai dari latihan dan pemantapan. Sehingga apa yang diharapkan dapat tercapai dengan baik
"Ini motivasi bagi Shindoka yang mampu mengurus dua anak didiknya ke ajang dunia. Kami sangat bangga dan mudah-mudahan pada pertandingan nanti mampu menjadi yang terbaik," ujar Nyimas Novi.
(aha)
Baca berita lainnya di www.batamnews.co.id
Berita ini pertama kali terbit di