Bayi Tertinggal di Bandara, Pesawat Saudi Putar Balik

13 Maret 2019 6:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi pesawat Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pesawat Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Pesawat milik maskapai Saudi Arabian Airlines rute Jeddah (Arab Saudi)-Kuala Lumpur (Malaysia) terpaksa putar balik setelah seorang penumpang tak sengaja meninggalkan bayinya di bandara. Pilot mengumumkan hal ini ke seluruh penumpang tak lama setelah pesawat dengan nomor penerbangan SV832 itu lepas landas.
ADVERTISEMENT
"Semoga Tuhan menyertai. Bisakah kita kembali?" tuturnya kepada awak pesawat seperti dilansir Guardian.
Peristiwa ini terjadi sekitar awal Maret 2019. Sebuah video yang merekam kontrol lalu lintas udara menunjukkan percakapan antara pilot dengan operator yang meminta izin kembali ke bandara King Abdulaziz, Arab Saudi, setelah seorang perempuan mengungkapkan kepanikannya ke pramugari lantaran bayinya tertinggal.
Dalam rekaman percakapan itu, terdengar pilot beberapa kali mengulangi pesannya ke operator lalu lintas udara. "Saya katakan, seorang penumpang telah meninggalkan bayinya di terminal dan dia menolak untuk melanjutkan penerbangan."
Berselang menit kemudian, operator akhirnya mengizinkan penerbangan untuk kembali. "Oke, kembali ke gerbang," kata pengawas lalu lintas udara. "Ini benar-benar kejadian baru bagi kami."
ADVERTISEMENT
Jarang bagi pesawat untuk berbalik atau mengalihkan udara untuk alasan apapun, kecuali karena alasan teknis. Atas keputusannya itu, sang pilot mendapat banyak apresiasi dari banyak pihak.